Buku Guru dan Buku Siswa SMA-MA Kelas 12 (XII) Kurikulum 2013 (Kurikulum Darurat) Tahun Pelajaran 2022/2023. Buku Siswa adalah buku yang diperuntukkan bagi siswa yang dipergunakan sebagai panduan aktivitas pembelajaran untuk memudahkan siswa dalam menguasai kompetensi tertentu.
Buku Siswa bukan sekedar bahan bacaan, tetapi juga digunakan untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan dalam proses pembelajaran (activities based learning) isinya dirancang dan dilengkapi dengan contoh-contoh lembar kegiatan dengan tujuan agar dapat terselenggaranya pembelajaran kontekstual, artinya siswa dapat mempelajari sesuatu yang relevan dengan kehidupan yang dialaminya.
Buku Siswa disusun untuk memfasilitasi siswa mendapat pengalaman belajar yang bermakna. Isi sajian buku diarahkan agar siswa lebih aktif dalam mengikuti proses pembelajaran melalui kegiatan mengamati, menanya, menalar, mencoba, berdiskusi serta meningkatkan kemampuan berkomunikasi baik antar teman maupun dengan gurunya. Melalui kegiatan-kegiatan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan motivasi, rasa keiingintahuan, inisiatif, dan kreativitas peserta didik. Walaupun telah disusun sedemikian rupa, guru masih dapat mengembangkan atau memperkaya materi dan kegiatan lain yang sesuai dengan tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan.
Berikut ini fungsi buku siswa, yakni: Pertama, Sebagai panduan bagi Siswa dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan pembelajaran. Setiap subtema pada masing-masing buku memiliki beberapa pembelajaran sesuai dengan tema yang dibahas terdiri dari berbagai kegiatan yang harus dilakukan oleh siswa, misalnya; mengamati sesuatu, di dalam buku tertulis “Ayo Amati” artinya guru mengajak siswa untuk melakukan pengamatan terhadap sesuatu, bias berupa gambar atau tayangan film, atau lingkungan sekitar. Kegiatan menceritakan di dalam buku tertulis “Ayo Ceritakan” artinya guru mengajak siswa untuk menceritakan sesuatu mungkin menceritakan hasil pengamatan terhadap sesuatu atau menceritakan pengalaman yang mereka alami. Kegiatan melakukan, dalam buku tertulis “Ayo Lakukan” artinya guru mengajak siswa untuk melakukan suatu kegiatan misalnya pada Tema 1 Diriku Subtema 1 Aku dan Teman Baru, siswa harus melakukan kegiatan berkenalan dengan teman di kelasnya. Selain itu, siswa juga diharuskan memperkenalkan dirinya di depan kelas.
Kedua sebagai penghubung antar guru, sekolah dan orang tua. Pada setiap pembelajaran ada bagian yang harus dikerjakan oleh orang tua dalam rangka membimbing anak untuk melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Bagian ini bisa dilihat pada Buku Siswa dengan ikon tulisan “Kerja sama dengan orang tua”. Misalnya pada Buku Siswa kelas I dengan Tema Kegemaran halaman 6 tertulis Kegiatan bersama orang tua. Orang tua membimbing siswa untuk menulis nama cabang olah raga di rumah. Dalam hal kerjasama dengan orang tua, guru hendaknya memberi motivasi kepada orang tua untuk memberikan waktu kepada siswa untuk belajar dan mendampingi siswa dalam belajarnya. Hal ini, akan memberikan motivasi kepada siswa untuk selalu belajar sepanjang waktu. Selain itu, orang tua wajib mengetahui perkembangan kemajuan belajar anaknya. Orang tua dapat juga berperan sebagai nara sumber pembelajaran di sekolah.
Ketiga, berisi Lembar Kerja Siswa yang berfungsi sebagai lembar kerja siswa misalnya pada Buku Siswa kelas I tema 1 Diriku pada halaman 6 terdapat kegiatan “Ayo Berlatih”. Pada halaman tersebut siswa diminta untuk mengamati gambar dan mencocokkan gambar dan lambang bilangan dengan cara menarik garis dari gambar ke lambing bilangan yang cocok. Siswa tidak harus menyalin gambar dan lambang bilangan tersebut pada buku tulis, melainkan dapat dikerjakan pada halaman tersebut sebagai lembar kerja siswa.
Keempat, hasil kerja siswa dapat dimanfaatkan dalam penilaian. Di dalam Buku Siswa terdapat halaman-halaman berisi format yang dapat digunakan sebagai lembar kerja untuk dihimpun sebagai bahan portofolio yang dapat dijadikan sumber penilaian hasil pembelajaran.
Kelima, sebagai media komunikasi antara guru dan siswa. Melalui proses pembelajaran dengan menggunakan Buku Siswa, guru dapat mengenal siswa lebih baik melalui pengamatan terhadap hasil kerja siswa yang telah dirancang sedemikian rupa dalam setiap pembelajaran. Guru dapat melihat perkembangan pengetahuan dan keterampilan serta sikap siswa sesuai dengan kompetensi pembelajaran yang telah ditetapkan.
Keenam sebagai Kenang-kenangan Rekam Jejak Belajar Siswa. Semua hasil pekerjaaan yang dilakukan siswa selama mengikuti proses pembelajaran akan tertuang dalam Buku Siswa, sehingga guru dan orang tua dapat melihat jejak belajar dan perkembangan kompetensi selama mengikuti proses pembelajaran pada masing-masing jenjang. Bagi siswa semua rekam jejak belajar tersebut berguna sebagai kenang-kenangan di kemudian hari
Adapun buku guru adalah panduan bagi guru dalam melaksanakan pembelajaran di kelas. Buku Guru berisi langkah-langkah pembelajaran yang didesain menggunakan pendekatan saintifik sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013. Fungsi buku guru, yakni: Pertama sebagai petunjuk penggunaan buku siswa. Ketika guru akan menggunakanBuku Siswa bagi siswa dalam menyelenggarakan proses pembelajaran, maka terlebih dahulu guru harus mempelajari terlebih dahulu Buku Guru. Guru harus menemukan informasi sebagai berikut.Urutan acuan materi pelajaran yang dikembangkan dari Standar Kompetensi, Kompetensi Inti, dan Kompetensi Dasar dari masing-masing muatan mata pelajaran, yang kemudian disatukan dalam satu tema tertentu. Jaringan tema dari masing-masing tema yang berisi kompetensi dasar danindikator dari masing-masing muatan mata pelajaran yang harus dicapai.Pemilahan pembelajaran yang dikembangkan dari subtema dengan tujuanagar guru secara bertahap dapat menyelenggarakan proses pembelajaranyang sesuai dengan kompetensi dasar yang yang harus dikuasai pesertadidik.
Kedua, Buku guru sebagai acuan kegiatan pembelajaran di kelas. Buku guru menyajikan hal-hal sebagai berikut: a) Menjelaskan tujuan pembelajaran yang harus dicapai pada setiap pilihan pembelajaran dari masing-masing subtema. Dengan demikian guru akansegera mengetahui hasil pembelajaran yang harus dicapai dari prosespembelajaran yang dilakukannnya; b) Menjelaskan media pembelajaran yang dapat digunakan dalam menyelenggarakan proses pembelajaran, dengan demikian sebelum menyelenggarakan proses pembelajaran guru sudah menyiapkan mediamedia pembelajaran yang diperlukan; c) Menjelaskan langkah-langkah pembelajaran yang harus dilakukan dalammenyelenggarakan proses pembelajaran. Uraian ini selain dapat membantu guru dalam menyusun rencana pelaksanaaan pembelajaran, guru akan dapat melakukan tahapan pembelajaran dengan sistematis mengikuti langkah-langkah pembelajaran tersebut; d) Menjelaskan tentang teknik dan instrument penilaian yang dapat digunakan dalam setiap pilihan pembelajaran yang mungkin memiliki karakteristik tertentu; e) Menjelaskan jenis lembar kerja yang sesuai dengan pilahan pembelajaran yang ada dalam Buku Siswa.
Ketiga, Buku guru memberi penjelasan tentang metode dan pendekatan pembelajaran yangd igunakan dalam proses pembelajaran. Buku Guru memuat Informasi tentang model dan strategi pembelajaran yangdigunakan sebagai acuan penyelenggaraan proses pembelajaran Kurikulum 2013 berbasis aktivitas. Artinya dalam mengimplementasikan kurikulum guru harus mengelola pembelajaran yang memberikan peluang yang sebanyak-banyaknya kepada siswa untuk melakukkan kegiatan. Diharapkan guru dapat mengembangkan model dan Materi pembelajaran karena buku siswa hanya merupakan contoh agenda kegiatan siswa.
Berikut ini Link download Buku Guru dan Buku Siswa SMA-MA Kelas 12 (XII) Kurikulum 2013 (Kurikulum Darurat) Tahun Pelajaran 2022/2023
Download Buku Guru PAI SMA/SMK Kelas 12 (disini)
Download Buku Siswa PAI SMA/SMK Kelas 12 (disini)
Download Buku Guru PPKn Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Siswa PPKn Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Guru Bahasa Indonesia Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Siswa Bahasa Indonesia Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Guru Bahasa Inggris Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Siswa Bahasa Inggris Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Guru Matematika Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Siswa Matematika Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Guru Sejarah Indonesia Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Siswa Sejarah Indonesia Kelas 12 MA/SMA/SMK (disini)
Download Buku Guru Seni Budaya MA/SMA/SMK Kelas 12 (disini)
Download Buku Siswa Seni Budaya MA/SMA/SMK Semester 1 Kelas 12 (disini)
Download Buku Siswa Seni Budaya MA/SMA/SMK Semester 2 Kelas 12 (disini)
Download Buku Guru Prakarya dan Kewirausahaan MA/SMA/SMK Kelas 12 (disini)
Download Buku Siswa Prakarya dan Kewirausahaan MA/SMA/SMK Kelas 12 (disini)
Download Guru Siswa PJOK MA/SMA/SMK Kelas 12 (disini)
Download Buku Siswa PJOK MA/SMA/SMK Kelas 12 (disini)
Download Buku Kelas 12 Aqidah Akhlak (disini)
Download Buku Kelas 12 Bahasa Arab (disini)
Download Buku Kelas 12 Fiqih (disini)
Download Buku Kelas 12 Quran Hadis (disini)
Download Buku Kelas 12 Sejarah Kebudayaan Islam (disini)
Demikian informasi tentang Buku Guru dan Buku Siswa SMA-MA Kelas 12 (XII) Kurikulum 2013 (Kurikulum Darurat) Tahun Pelajaran 2022/2023. Semoga ada manfaatnya.
0 Comments